BTN yang menyadari hal ini, berinisiatif untuk memberikan kredit rumah murah. Bahkan, baru-baru ini BTN kabarnya juga membuka tabungan perumahan Rp.100.000 perbulan.

Rumah BTN Murah KPR Bersubsidi
Dalam hal ini segmen yang dituju BTN adalah mereka yang baru menikah, mereka yang baru memperoleh pekerjaan, dan mereka masyarakat menengah yang baru menyadari pentingnya memiliki rumah.
Tabungan perumahan ini akan diikat dengan asuransi. Nasabah nantinya melakukan setoran wajib secara rutin setiap bulannya. Tujuannya untuk menyiapkan rencana nasabah memiliki rumah impiannya, yaitu untuk mendapatkan uang muka pembelian rumah. Jika tabungannya sudah mencapai jumlah uang muka pembelian rumah, nasabah dapat mengajukan KPR ke kantor cabang manapun di seluruh Indonesia dengan membawa syarat lengkap pengajuan KPR.
Sementara untuk KPR rumah murah, BTN memiliki beberapa macam jenis KPR, diantaranya:
KPR BTN syariah
Kelebihannya:
Suku bunga tetap
Transaksi dan akadnya halal karena bank sudah membeli rumahnya
Cilcilan tetap
Proses cepat dan mudah
KPR BTN Indent
Kelebihannya:
Cicilan tetap sampai akhir jangka waktu
Selama masa pembangunan, nasabah belum akan diwajibkan membayar ansuran, karena diberikan grace period/penundaan pembayaran
Jangka waktu maksimal 15 tahun
Maksimal pembiayaan Bank 80% dari Harga Beli rumah dari developer, sehingga 20% sisanya share uang muka Nasabah. Untuk pembayaran ansuran secara potong gaji, kontribusi uang muka cukup hanya 10%
KPR BTN Platinum
Kelebihannya:
Suku bunga kompetitif
Proses cepat dan mudah
Jangka waktu sampai dengan 25 tahun
Perlindungan asuransi jiwa kredit, asuransi kebakaran, dan gempa bumi
Memiliki kerjasama yang luas dengan banyak developer di seluruh Indonesia
KPR BTN Sejahtera FLPP
Kelebihannya:
Suku bunga tetap sepanjang jangka waktu kredit, yakni 7,25%
Proses cepat dan mudah
Uang muka dan biaya proses sangat ringan
Cicilan ringan
Jangka waktu sampai dengan 20 tahun
Perlindungan asuransi kebakaran dan asuransi jiwa
Memiliki kerjasama yang luas dengan banyak developer di seluruh Indonesia
Temukan rumah-rumah murah kpr bersubsidi hanya di sini